Saran keamanan

Saran keamanan

Saran Keamanan Produk Hue

Hue berkomitmen terhadap keselamatan pelanggan dan keamanan berkelanjutan produk kami. Kami mengalokasikan sumber daya yang signifikan untuk mengidentifikasi dan memitigasi kerentanan keamanan dalam tahap desain produk kami. Selain itu, kami berkolaborasi dengan periset keamanan dan pengguna lainnya untuk memperbaiki dan menambal kerentanan yang teridentifikasi.

Jika Anda merasa telah menemukan kerentanan, silakan hubungi kami melalui program pengungkapan bertanggung jawab kami https://www.signify.com/global/product-security.

Pembaruan Keamanan Produk Hue

Untuk melindungi pengguna, Hue sangat menyarankan Anda untuk selalu memperbarui sistem dengan perangkat lunak terbaru dan hanya mengunduh aplikasi dari toko aplikasi resmi iOS dan Android.

Untuk informasi tentang versi perangkat lunak terbaru untuk Aplikasi Hue, Hue Bridge, Aksesoris Hue, Lampu Hue, atau Hue Sync, silakan kunjungi halaman rilis kami.

Untuk memastikan bahwa Anda menggunakan sistem Hue terbaru, periksa halaman ‘Pembaruan perangkat lunak‘ dalam aplikasi Hue resmi yang berada di ‘Pengaturan’ > ‘Pembaruan perangkat lunak‘. Kami juga menyarankan agar pengguna mengaktifkan “pembaruan otomatis” di bagian ini untuk memastikan perangkat lunak terbaru diinstal secara otomatis.

FAQ terkait keamanan

Apa yang dapat dilakukan untuk memastikan produk Philips Hue saya aman dari peretasan atau serangan DDoS?

Sistem Philips Hue menggunakan teknik autentikasi dan enkripsi standar industri untuk memastikan pengguna yang tidak sah tidak memperoleh akses ke produk Philips Hue Anda. Philips Hue terhubung ke internet melalui cloud aman kami sendiri sehingga perangkat di rumah Anda dapat ditemukan di internet terbuka. 

Philips Hue memperbarui produk, layanan, dan aplikasinya secara berkala dengan perbaikan dan patch keamanan. Untuk memastikan sistem Anda selalu yang terbarui, sebaiknya lakukan hal berikut:

  1. Hubungkan Philips Hue Bridge Anda ke akun Hue
  2. Aktifkan pembaruan otomatis di aplikasi Hue di bagian Pengaturan Pembaruan perangkat lunak > Pembaruan otomatis

Kami juga menyarankan agar Anda melindungi jaringan rumah dari serangan berbahaya. Hubungi penyedia layanan internet Anda untuk mendapatkan bantuan.

Bagaimana cara memperbarui sistem Philips Hue dengan perangkat lunak terbaru?

Buka Philips Hue app dan buka Pengaturan > Pembaruan perangkat lunak. Aplikasi akan secara otomatis memeriksa apakah sistem Philips Hue Anda telah diperbarui. Anda dapat memeriksa catatan rilis aplikasi untuk melihat pembaruan perangkat lunak terbaru.

Produk Hue yang telah diperbarui akan ditampilkan dengan tanda centang hijau. Jika tidak ada tanda centang hijau, Anda akan mendapat notifikasi bahwa perangkat lunak sedang diunduh.

Jika pembaruan gagal dan beberapa produk Hue tidak memiliki tanda centang hijau, lakukan siklus daya pada Hue Bridge:

  1. Lepaskan adaptor daya Hue Bridge dari stopkontak. Biarkan terlepas dari stopkontak selama 10 detik.
  2. Sambungkan kembali adaptor daya ke stopkontak. Tunggu setidaknya 30 menit sebelum mencoba memperbarui perangkat lunak.

Pastikan lampu yang “tidak terjangkau” telah dinyalakan atau dilepaskan dari sistem jika sudah tidak digunakan. Mungkin diperlukan beberapa saat hingga semua lampu dan aksesori siap diperbarui.

Apakah versi firmware lama produk Philips Hue didukung?

Kami selalu meningkatkan produk kami dengan menambahkan fitur, meningkatkan performa, dan meningkatkan keamanan. Kami menyarankan agar semua pengguna mengaktifkan pembaruan otomatis di aplikasi Hue (Pengaturan > Pembaruan perangkat lunak > Pembaruan otomatis) untuk memastikan firmware terbaru terinstal di produk.

Aplikasi Philips Hue hanya mendukung firmware terbaru Philips Hue Bridge. Cloud Philips Hue dimaksudkan untuk mendukung tiga versi perangkat lunak utama Philips Hue Bridge. Batasan ini memastikan kualitas dan keamanan berkelanjutan pada sistem Philips Hue.

Bagaimana mengetahui perangkat lunak saya sudah yang terbaru?

Anda dapat memeriksa apakah firmware terbaru telah terinstal di semua produk Anda di aplikasi seluler Philips Hue di bagian Pengaturan > Pembaruan perangkat lunak. Anda juga dapat mengaktifkan pembaruan otomatis untuk memastikan perangkat lunak baru diinstal secara otomatis dengan mengetuk Pembaruan Otomatis.

Bagaimana cara mengaktifkan pembaruan perangkat lunak otomatis untuk produk Philips Hue saya?

Buka aplikasi Hue. Buka Pengaturan > Pembaruan perangkat lunak. Setelah aplikasi memeriksa pembaruan, ketuk Pembaruan otomatis.

Di mana saya dapat menemukan catatan rilis pembaruan perangkat lunak untuk Philips Hue?

Apa yang harus dilakukan jika firmware terbaru tidak dapat diinstal di produk saya?

Pastikan sistem operasi perangkat seluler Anda adalah yang terbaru.

Pastikan lampu yang akan diperbarui telah dinyalakan dan dalam jangkauan Philips Hue app. Mungkin diperlukan waktu beberapa jam untuk mentransfer pembaruan firmware ke lampu Anda. Jika ada masalah lainnya, hubungi Layanan Pelanggan.

Apa yang dapat saya lakukan jika Hue Bridge saya ditautkan ke akun yang tidak dikenal atau tidak diinginkan?

Jika Anda memiliki Hue Bridge bekas atau rekondisi, perangkat mungkin tidak direset dengan benar dan akun pemilik sebelumnya mungkin masih ditautkan ke Hue Bridge Anda. Lakukan reset pabrik pada Hue Bridge untuk menghapus akun yang tidak diinginkan.

Untuk memeriksa pengguna mana yang tertaut ke Hue Bridge Anda, masuk ke account.meethue.com dan buka Bridge > Hue Bridges Saya.

Pengguna yang tidak dikenal tidak boleh dicantumkan di bagian "Pengguna lain dengan akses ke Hue Bridge ini." Jika pengguna yang tidak dikenal tercantum di sini, hapus dengan mengeklik ikon tempat sampah.

Saya baru saja mengonfigurasi Hue Bridge dan melihat anggota yang tidak dikenal di Rumah. Apa yang harus saya lakukan?

Jika Anda membeli Hue Bridge rekondisi atau bekas, kemungkinan Hue Bridge tidak diatur ulang ke pengaturan pabrik dengan benar. Jika Anda adalah administrator Rumah, Anda dapat menghapus pengguna yang tidak dikenal. Jika Anda hanya memiliki izin Pencahayaan, hapus email Anda dari Rumah dan lakukan pengaturan ulang pabrik di Hue Bridge.

Saya menjual/mengembalikan Hue Bridge beberapa waktu lalu. Mengapa saya menerima email mengenai seseorang yang bergabung ke Rumah saya?

Kemungkinan Hue Bridge tidak diatur ulang ke pengaturan pabrik dengan benar, dan seseorang secara tidak sengaja menambahkan dirinya sendiri ke Rumah Anda. Jika Anda tidak lagi menggunakan sistem Philips Hue, masuk ke akun Anda dan hapus akun Anda sendiri di Rumah.

Butuh bantuan lebih lanjut?

*"Hingga" jumlah lumen tertentu dalam spesifikasi lampu artinya output lumen lampu maksimum. Ini menunjukkan seberapa terang lampu pada 2700 K (lampu Putih) atau 4000 K (lampu White ambiance atau White and color ambiance). Pelajari lebih lanjut tentang kecerahan